Kalahkan Justin Gaethje, Khabib Pensiun
ALHAMDULILLAH. Kata itu yang pertama kali keluar dari mulut Khabib Nurmagomedov setelah mengalahkan Justin Gaethje pada penyatuan gelar juara dunia kelas ringan UFC (Ultimate Fighting Championship) di Yas Island, Abu Dhabi, Uni Emirat Arab, Minggu (25/10/2020) dini hari WIB.
Nurmagomedov, petarung asal Rusia, mengalahkan Gaethje (Amerika Serikat) dengan kuncian triangle choke pada ronde kedua. Triangle choke adalah mencekik leher lawan dengan kaki dalam konfigurasi menyerupai bentuk segitiga.
Nurmagomedov (32 tahun) adalah juara bertahan kelas ringan UFC, sementara Gaethje (31) adalah juara interim kelas ringan UFC. Bagi Nurmagomedov, ini adalah kemenangan ke-29 secara beruntun tanpa pernah kalah sekali pun. Sementara, bagi Gaethje, ini adalah kekalahan ketiga sepanjang kariernya...