Lobster, Dulu untuk Kaum Sulit Kini Makanan Elit
”LOBSTER mutiara, berat kira-kira 1,2 kilogram sampai dengan 1,4 kilogram, harga per kilogramnya saat ini minimal Rp 5 juta. Bibitnya diambil dari laut. Diekspor ke Vietnam per ekor cuma Rp 139.000. Bener kita harus ekspor bibitnya? Apa tidak lebih baik menunggu besar dan dijual dengan harga lebih dari 30 kalinya?”
Itulah cuitan mantan Menteri Kelautan dan Perikanan (KP) Susi Pudjiastuti di akun Twitter-nya pada 14 Desember 2019. Perempuan ini menolak keras rencana Edhy Prabowo, yang menggantikan posisinya, untuk membuka kembali keran ekspor benih lobster. Ekspor satwa laut inilah yang menurut KPK, berkaitan dengan penangkapan Edhy Prabowo, Rabu (25/11/2020) dini hari di Bandara Soekarno-Hatta.
Pada beberapa kesempatan, Susi Pudjiastuti mengungkapkan, ekspor lobster akan le...